Pasang Mud Guard Agar Motor Tidak Menciprat dan Dibilang Bodoh

Pasang Mud Guard Agar Motor Tidak Menciprat dan Dibilang Bodoh


Motor tanpa spakbor belakang 

Buat agan yang suka modifikasi motornya dengan mencopot spakbor atau slebor belakangnya apakah anda tidak kasihan dengan boncenger anda. Dan juga tidak kasihan dengan pengendara motor yang dibelakangnya. Apa lagi pada saat hujan dan melewati genangan yang berlumpur wah pasti kotor banget tuh badan yang terkena cipratan dari motor anda.

Kalau anda tidak memiliki rasa kasihan wah berarti anda tidak punya hati dan egois dong. Kalau anda sendiri yang kena cipratan sih ya gak begitu masalah tapi ya kasihani diri sendiri lah.

Belum lagi kalau kalau yang terkena cipratan dari motor anda orangnya galak. Bisa dikata katain bodoh dan jadi masalah tuh. Apa lagi kalau yang terkena cipratan adalah seorang blogger pasti akan dijadikan artikel hehe.  Saya pernah baca disalah satu blog yang artikelnya membodoh bodohkan biker yang mencopot spakbor belakangnya.

Dan dari komenannya juga banyak yang gak suka dengan biker yang mencopot spakbor belakangnya. Karena apa?, ya karena mereka pernah kena cipratan motor yang ada didepannya yang tidak memakai spakbor belakang. Emang ngeselin sih, saya juga pernah ngalamin sendiri.

Nah saya ada tips nih buat anda yang suka mencopot spakbor belakangnya agar tidak menciprat. Yaitu dengan di pasang MUD GUARD. Jika anda tidak tau mud guard lihat saja gambar di bawah ini. Ini adalah sepeda motor Honda verza150 yang sudah dipasang mud guard.

Mud guard verza 


Mud guard ini sendiri sebenarnya sudah diaplikasikan pada produk pabrikan bajjaj sejak lama.

Fungsi Mud Guard 

Mud guard ini fungsinya sama dengan spakbor atau slebor belakang. Yakni melindungi cipratan dari ban atau roda motor agar pengendara yang ada di belakang kita tidak terkena cipratan tersebut. Hanya saja bentuknya lebih simpel dan elegan. Serta karena posisi pemasangannya agak kebawah dan hampir mepet dengan ban, jadi cipratan dari ban motor tidak begitu banyak. Jadi kolong motor bagian belakang tidak kotor banget.

Selain itu juga membuat tampilan motor anda lebih cantik. Seabiknya kalau mau oasang MUD GUARD  ini lepas saja spakbor belakang atau ganti spakbor belakangnya dengan yang lebih pendek.

Cara memasang mud guard

Cara memasangnya pun mudah tinggal bautkan saja bracket atau dudukan mudguard itu ke baut ass roda belakang.

Anda juga bisa membuat mud guard sendiri dengan menggunakan bahan yang sederhana dan barang barang bekas. Seperti peralon dan seng bekas kaleng, potongan besi dan spakbor bekas, atau dengan bahan yang lainnya. Tinggal bentuk seperti mudguard yang dijual di pasaran saja serta paskan dengan motor anda.

Mud guard buatan sendiri 

Untuk lebih bagusnya ya sebaiknya anda beli saja. Harganya cukup terjangkau kok. Harganya yang bagus sekitar Rp 100 ribu sampai Rp 300 ribuan saja. 

Post a Comment for "Pasang Mud Guard Agar Motor Tidak Menciprat dan Dibilang Bodoh"